
Pemuda Mamuju Tengah Gelar Bedah Film dan Pentas Seni Menyambut Sumpah Pemuda
BERANDARAKYAT.com – Aliansi dari beberapa OKP (Organisasi Kepemudaan) di Mamuju Tengah adakan Bedah Film dan Pentas Seni dengan tema “Bersatu Kita Maju” dalam menyambut Hari Sumpah Pemuda ke-91 pada Minggu (27/10) kemarin. Bertempat di cafè Ogi Benteng, kegiatan dilaksanakan pagi hari dengan menyaksikan film “Soe Hok Gie”. Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Wakil Ketua I DPRD Mamuju Tengah, Herman, Kabid Kepemudaan Disparpora, Rusli Arif, Kabid Kebudayaan Dispendik, Nursina serta pemuda dan mahasiswa lainnya.
Koordinator kegiatan, Kasriadi Kasim mengungkapkan bahwa mengatakan bahwa kegiatan bedah film dan pentas seni diselenggarakan guna untuk mengembalikan roh sumpah pemuda. Oleh karena itu ia menilai pemuda harus sama-sama menciptakan suatu ide gagasan baru kedepan perkembangan daerah ini.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengembalikan semangat teman-teman pemuda dalam suatu perubahan di Mamuju Tengah,” ungkap Kasriadi, yang merupakan ketua OKP Purna Prakarya Muda Indonesia Kabupaten Mamuju Tengah.
Wakil Ketua I DPRD Mamuju Tengah, Herman yang membuka kegiatan Bedah Film juga ikut menyatakan dukungannya kepada kegiatan positif tersebut.
“Saya sangat antusias, mengapresiasi dan mendukung penuh agar kegiatan ini diselenggarakan secara rutin setiap tahun. Selama menjadi anggota DPRD Kabupaten Mamuju Tengah, saya siap menjadi sponsor untuk kegiatan kepemudaan seperti ini,” jelas politisi Partai Perindo tersebut.
Usai mengadakan Bedah Film, malam harinya dilanjutkan dengan Pentas Seni yang memperlombakan bakat kesenian dari para siswa/i SMP, SMA dan SMK di Mamuju Tengah. Adapun peserta lomba pentas seni berasal dari SMK 1 Topoyo, SMA 1 Topoyo, SMA 1 Tobadak, SMP 6 Topoyo dan SMP 1 Topoyo.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga yang hadir membuka kegiatan pentas seni mengapresiasi kepada pemuda-pemudi di Mamuju Tengah yang turut peduli akan peringatan hari sumpah pemuda dengan menggelar pentas seni.
“Saya atas nama pimpinan di Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga tidak bosan-bosannya untuk mendukung ide-ide kreatif dari saudara demi kemajuan daerah kita. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta tidak ada hambatan,” ujar Bambang.
Kegiatan menyambut hari sumpah pemuda tersebut merupakan inisiasi dari Dinas Parpora Mamuju Tengah dengan OKP di Mamuju Tengah. Beberapa OKP yang turut mendukung kegiatan tersebut diantaranya Komunitas Kamu Bisa, Barisan Muda Mamuju Tengah, Himpunan Intelektual Mahasiswa Mamuju Tengah, Himpunan Mahasiswa Islam, Komunitas Pecinta Seni, Mahasiswa Generasi Pecinta Alam Unika Topoyo, Perhimpunan Pemuda Hindu Indonesia serta Purna Prakarya Muda Indonesia.
(Tukiman)