
MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) tahun ini mendapatkan program Inpres Jalan Daerah (IJD) sebesar Rp 260 miliar.
Anggaran tersebut akan dialokasikan untuk lima titik ruas jalan dengan panjang 40 kilometer.
Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif Fakrulloh menyampaikan terima kasih kepada Presiden dan Menteri PUPR atas program pembangunan jalan tersebut.
Adapun jalan yang bakal disentuh, yakni ruas Tabone-Nosu (Mamasa) sepanjang 12 kilometer, Lakahang-Pangandaran (Mamasa) 7 kilometer, preservasi jalan Tampakkurra-Periangan-Tabulahan (Mamasa) 5 kilometer, preservasi jalan Toabo-Bunde (Mamuju) 7 kilometer, dan preservasi jalan Trans Sulawesi-Poros Tinangguli sepanjang 9 kilometer.
Menurut Kadis PUPR Sulbar Ince Rachmad, lima ruas jalan tersebut merupakan IJD tahap I. Pihaknya masih memperjuangkan IJD tahap II di kementerian.
“Sementara kami akan berjuang tahap II bulan April-Mei 2024 di Kementrian PUPR,” ujarnya.