Unhas sediakan bilik penyemprotan disinfektan

admin

Makassar (ANTARA) – Universitas Hasanuddin melalui Direktorat Inovasi dan Kewirausahaan menyediakan fasilitas bilik penyemprotan disinfektan pada sejumlah aset hunian Unhas, diantaranya rusun sewa, asrama mahasiswa, dan wisma, untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Direktur Inovasi dan Kewirausahaan Unhas Dr Muh Akbar MSi di Makassar, Kamis, mengatakan tujuan pemasangan bilik penyemprotan merupakan respons terhadap kebijakan pimpinan universitas guna mengantisipasi dan menghindari penyebaran COVID-19, khususnya di sejumlah aset hunian yang dimiliki Unhas.

“Dari beberapa fasilitas hunian yang dimiliki Unhas, kita memasang tujuh bilik penyemprotan yang disediakan oleh bengkel perawatan fasilitas hunian Direktorat Inovasi dan Kewirausahaan Unhas,” katanya.

Dr Muh Akbar yang juga merupakan Dosen Ilmu Komunikasi Unhas ini berharap pemasangan tujuh unit bilik penyemprotan tersebut bisa meminimalisir penyebaran COVID-19 di lokasi tersebut sekaligus memberikan rasa nyaman dan aman bagi penghuni dan pengelola.

Ia juga berharap hal ini dapat tetap mendukung dan menjalankan edaran pemerintah untuk tetap di rumah.

Bagi para penghuni Rusunawa, Ramsis dan Wisma Unhas, kawasan ini merupakan tempat mereka melakukan aktivitas selama masa pembatasan sosial dewasa ini.

“Selain pemasangan bilik penyemprotan yang terpasang di masing-masing pintu masuk, pengelola dalam hal ini Direktorat Inovasi dan Kewirausaan juga menyediakan alat penyemprot mobile untuk sewaktu-waktu digunakan pada ruang atau kamar Rusunawa, Ramsis dan Wisma Unhas,” ujarnya.

Tags

Related Post

Leave a Comment

Ads - Before Footer