TNI dorong petani di Manokwari wujudkan keamanan pangan

admin

Manokwari (ANTARA) – Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari Kodim 1801/Manokwari, Papua Barat, terus berupaya mendorong dan memotivasi para petani untuk mewujudkan ketahanan dan keamanan pangan melalui optimalisasi pemanfaatan potensi di wilayah pedesaan.

Danramil 1801-07/Masni, Manokwari, Kapten Inf Prapto Widodo di Manokwari, Senin, mengatakan, selama ini pihaknya fokus melakukan pendampingan bagi petanu di Kampung Sidey Baru Distrik Sidey, Manokwari. Pihaknya terus memberi motivasi agar mereka semangat dalam menjalani profesi sebagai petani.

Menurut dia, untuk mewujudkan keberhasilan pemerintah dibidang ketahanan pangan harus dimulai dari desa, karena di desa tersimpan potensi bahan pangan yang melimpah.

“Sebagai aparat Komando kewilayahan kita harus bersinergi dengan petani untuk mensukseskan program Keamanan Pangan dari Komando atas dengan menargetkan kenaikan produksi padi, jagung dan kedelai (PAJALE) yang bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan,” kata dia.

Sebagai wujud kepedulian TNI, sebut Prapto, pihaknya berkomitmen untuk melakukan pendampingan kepada petani sekaligus turut mendukung serta mensukseskan program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan.

Selain mensukseskan Ketahanan pangan nasional, pihaknya juga memberikan motivasi kepada para petani untuk mengolah lahan, sekaligus juga memonitor pekerjaan para petani dalam menggarap sawah di wilayah binaannya.

Komitmen pendampingan kepada petani tersebut juga sebagai bukti bahwa Babinsa selalu hadir dalam kegiatan di masyarakat, khususnya di kampung binaannya untuk selalu bisa menjadi pelopor dan contoh bagi masyarakat.

“TNI berasal dari rakyat maka kita harus bermanunggal bersama masyarakat, membantu dengan apa yang bisa kami lakukan, baik tenaga, ide, waktu dan lain sebagainya,” ujar Widodo lagi.

Tags

Related Post

Leave a Comment

Ads - Before Footer