Jakarta (ANTARA) – SM Entertainment, agensi Chen dan grupnya, EXO akhirnya mengeluarkan pernyataan mengenai masa depan sang artis dan EXO.
Seperti dilansir Soompi, Kamis, mereka menyatakan Chen akan tetap bersama EXO dan dengan begitu tidak ada perubahan dalam komposisi grup.
Menurut SM, keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan berbagai hal termasuk pendapat para personel EXO yang pernah terluka karena kepergian beberapa orang sebelumnya.
Para personel EXO, kata SM, ingin melanjutkan kegiatan grup sebagaimana adanya dan agensi menghormati keinginan ini.
Baca juga: Album EXO “Obsession” rajai iTunes seluruh dunia
Baca juga: EXO luncurkan album baru “Obsession”
Baca juga: Aksi Chanyeol EXO ber-blankon hingga Suho buka baju di konser
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2020